Tor Simago Mago , Bukit Indah di Tapanuli Selatan

tor simago mago

Selain Danau Siais yang menjadi primadona destinasi wisata di Tapanuli Selatan, Tapanuli Selatan memiliki bukit yang menjadi unggulan dari tujuan wisata di daerah ini. Bukit tersebut salah satunya adalah Bukit Tor Simago Mago.

 

Bukit Tor Simago Mago

tor simago mago

Tor Simago Mago adalah bukit yang berada di Tapanuli Selatan, tepatnya di Sipirok

Tor Simago Mago berasal dari bahasa batak yaitu Tor dan Simago Mago. Dalam bahasa batak ‘Tor’ memiliki arti ‘Bukit’, sedangkan ‘Simago Mago’ memiliki arti ‘Si Hilang-Hilang’.

Latar belakang nama bukit ini tidak terlepas dari cerita yang dipercayai oleh masyarakat sekitar. Konon katanya ada sepasang muda-mudi yang sedang memadu kasih di bukit ini. Akan tetapi, sepasang muda-mudi ini tidak pernah kelihatan lagi atau bisa dikatakan hilang begitu saja. Terlepas Anda mempercayai cerita ini, tetapi cerita ini lah yang beredar di masyarakat sekitar bukit.

 

Yang Menarik dari Bukit Simago Mago

Bukit ini memiliki panorama yang tidak kalah indah dengan bukit yang ada di daerah Jawa Tengah. Kadangkala terlihat kabut menyelimuti puncak bukit ini, suasana sejuk menyelimuti daerah ini.

Suasana tenang di bukit ini serta udara yang sejuk, cocok untuk Anda yang ingin melepas penatnya hiruk pikuk ibukota atau sekedar keluar sejenak dari rutinitas harian.

Pohon pinus yang berada di sekitar bukit menambah keasrian panorma disini.

 

Cara Menuju Bukit Tor Simago Mago

Bagi Anda yang sedang berada di Padang Sidempuan, untuk menuju ke Bukit Simago Mago bukan hal yang sulit. Jarak yang Anda tempuh tidaklah terlalu jauh yaitu cukup 32 kilometer dari pusat kota Kota Padang Sidempuan. Kemudian dari persimpangan Anda perlu menempuh jarak lagi sejauh kurang lebih 300 meter untuk pencapai puncak bukit.

Selama pendakian menuju puncak, Anda akan melihat beberapa bangku semen yang tertutup rumput ilalang. Yang perlu ada siapkan untuk menuju bukit simago mago adalah alas kaki yang sesuai untuk menemani pendakian Anda. Tidak perlu risau untuk pendakiannya, karena panorama diatas puncak sangat indah.

 

Baca juga : Pulau Bakar yang Tidak Terbakar di Tapanuli Selatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *